Testimonial 22 : Misbahuddin “Suara Mr. Teguh lebih sejuk daripada suara para motivator”

0811redaktur13_abs(2)Saat saya nge-googling, entah kata kunci apa yang saya search, tiba-tiba muncul salah satu
page results-nya adalah belajaringgris.net. Iseng-iseng saya meng-kliknya. Tiba-tiba sebuah tulisan warna merah yang sangat provokatif terpampang di layar komputer : Anda sudah Bertahun-tahun Frustasi Belajar Bahasa Inggris dengan Kursus, Les privat dan Membeli Software mahal Yang Mengajari Anda Grammar tetapi sampai detik ini Ada masih “malu” berbicara Bahasa Inggris. Sekarang Lupakan Grammar..!
Saya langsung tertarik. “Wah, hebat juga nih orang. Kok seperti tahu perasaan dan pengalamanku.” Saya lalu menggerakkan sedikit mata ke bawah tanpa menggerakkan kursor. Saya lalu membaca kalimat berikutnya:Ikuti Kursus Belajar Bahasa Inggris Online Cepat. Tanpa Grammar Full Conversation. Authorized Partner of E-Compusoft Online English Training.
Prasangka burukku muncul.”Wah, ternyata bisnis murahan,” kataku dalam hati. Maklum, saya saban hari terlalu banyak menerima e-mail spam penawaran “ini dan itu” dengan janji keuntungan hingga miliaran rupaih dalam sekejap. Saya pikir, website ini sama juga.
Untungnya, saya tidak langsung meng-close-nya. Mataku melakukan scan ke bagian bawah layar monitor sambil menggerakkan mouse dengan cepat. Tak bernafsu. Tiba-tiba, saya melihat kalimat: Silahkan Download dulu Modul Kursus di bawah ini.
Saya singgah betul dan mengarahkan kursor lalu mengklik: MP3 & Panduan PDF Lengkap. Yup, hanya beberapa detik, semua sudah ter-downlod. Padahal, tadinya, saya curiga bahwa untuk mengunduhnya, harus registrasi dulu. Artinya, harus ke ATM dulu. Ternyata tidak, alias gratis.
Saya lalu membaca panduan dalam file PDF (e-book), lalu memasang headset untuk mendengarkan MP3-nya.
Wowwwwwwwwwww, luar biasa. Saya benar-benar mengalami sebuah kejutan di dini hari. Maklum, karena pekerjaan saya sebagai redaktur di harian Tribun Timur (Kompas Group) di Makassar, maka praktis untuk “bermain-main” di internet, saya baru punya waktu banyak setelah seluruh pekerjaan kelar. Dan itu sudah pasti saat dinihari.
Suara teduh Bapak Teguh Handoko Susilo langsung mengalir di telingaku. Saya merasa sangat tenang sekali. Suara Bapak Handoko rasanya lebih sejuk daripada suara para motivator-motivator di seminar manajemen dan leadership yang berbiaya jutaan rupiah yang kerap saya dengar di radio-radio. (Mr Teguh, Anda adalah guru yang hebat. Sungguh)
Trus, alur materi panduan yang juga mengalir landai sehingga mudah dipahami membuat saya mendengarkan dan membacanya hingga menjelang salat subuh. Semuanya logis dan faktual. Luar biasa…Malam itu, saya mendapat mukjizat.
Jujur, sebelumnya, saya sudah putus asa. Saya sudah memvonis diri saya bahwa memang saya dilahirkan di dunia ini ditakdirkan hanya bisa menggunakan dua bahasa: Bahasa Indonesia dan Bahasa Makassar (mother language).
Meski saya menyadari betul bahwa banyak sekali peluang yang terbuang percuma gara-gara ketidakmampuanku berbaga Inggris tapi saya tidak bisa berbuat apa-apa. Saya selalu minder ketika seuatu itu berhubungan dengan bahasa Inggris, meski sudah sempat juga menginjak sekitar 10 negara meski tentu dengan guide (atau bersama rombongan, hehehee).
Saya pernah ikut kursus, dan tidak ada perkembangan berarti. Sangat sulit, tidak punya waktu, dan membosankan! Tapi setelah bertemu dengan belajaringgris.net. saya tersadar bahwa asa itu ternyata belum putus. Masih ada harapan.
Kini, setelah mengikuti pelajaran gratisnya hingga lesson 5 (saya menahan diri untuk belum segera ke level selanjutnya sekadar menguji kesabaran ), saya sudah ada perubahan. Saya sudah berani mengucapkan satu-dua kata bahkan kalimat dalam bahasa Inggris tanpa merasa bersalah dan salah.
Brain washing Mr Teguh bahwa bahasa adalah: alat komunikasi, seperangkat keterampilan, yang penting lawan negerti, selalu terngiang. Dan yang membuat saya perlahan-lahan mulai pede (percaya diri) adalah statement Mr Teguh yang satu ini: The Beatles (orang inggris) saja kacau grammar-nya apalagi kita (saya orang Makassar). Saya tersugesti dengan itu. (***)

Misbahuddin Hajdjdini
Makassar
Nama Lengkap : Misbahuddin Hadjdjini
Email : [email protected]
Kota : Makassar
Usia : 40 tahun
Pekerjaan/Kegiatan : Karyawan

Leave a Comment